Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget HTML #1

MERAWAT IKAN KOI DI MUSIM HUJAN




Hallo Koiholic, musim hujan tentunya koiholic semua pasti memiliki cerita tersendiri, ada yang galau ada yang biasa biasa saja ada jg yang tetap tenang tenang saja. Bagi koiholic yang memiliki kolam indoor mungkin agak sedikit was was dengan masuknya musim hujan. Penghobi ikan koi harus lebih sering memutar otaknya pada musim hujan sekarang ini, agar ikan koi kita tidak banyak yang sakit, bahkan mati. Sebab, pada musim hujan banyak penyakit yang menyerang ikan koi kita.

Musim hujan merupakan hal yang banyak di khawatirkan oleh penghobi atau pembudidaya khususnya ikan koi. dimana musim hujan memiliki dampak buruk terhadap kelangsungan hidup ikan koi. Dampak musim hujan ini dapat menyebabkan timbulnya penyakit hingga menyebabkan kematian ikan koi.Bagi penghobi atau pembudidaya ikan koi perlu melakukan proteksi khusus dalam menghadapi masalah ini.

Bagi pemilik ikan KOI yang dipelihara dikolam terbuka (outdoor) masalah hujan akan menjadi masalah tersendiri. Banyak orang berpendapat bahwa hujan tidak berpengaruh terhadap kesehatan ikan di kolam sementara sebagian orang berpendapat bahwa air hujan sangat berpengaruh terhadap parameter air


Penurunan pH air kolam 
Pada PH dibawah 5 ikan akan mengalami stress dengan ciri-ciri malas bergerak dan kehilangan nafsu makan. pH yang ideal dan di anjurkan dalam memeilhara ikan koi yaitu pH 7 (netral), untuk pH yang aman berada pada rentang pH 6,5 - 7,5) tetapi lebih di anjurkan berada di ambang batas pH 7,0. 

Menurunnya Daya Tahan Tubuh Ikan (imunitas). 
Daya tahan tubuh ikan akan turun drastis, disebabkan ikan mengalami penurunan nafsu makan sehingga penyerapan nutrsi menurun pula.
  

Peningkatan kadar Asam 
Pada kondisi asam ini bakteri-bakteri patogen mulai muncul. bakteri dapat berkembang dengan pesat pada kondisi air yang memiliki salinitas rendah. hal ini dapat menyebabkan Ikan mudah terserang penyakit yang diakibatkan oleh bakteri dan jamur. sehinggah dapat menyebabkan mulai banyak yang mati 

Berikut ini hal yang dapat menghindari dampak buruk air hujan, kita dapat melakukan beberapa langkah berikut,
  • Hindari tumpahan air hujan dalam volume besar masuk langsung kedalam kolam seperti air dari talang atau tritisan. 
  • Buat sistem overflow yang baik dan memadai, hal ini ditujukan supaya air hujan yang berada dipermukaan dapat disalurkan langsung keluar kolam. 
  • Lakukan pengukuran PH sehabis hujan, jika dijumpai kondisi PH dibawah ambang batas segera lakukan penggantian air secara bertahap sampai dicapai PH yang normal kembali, atau bisa juga diberikan bahan yang bersifat alkali seperti kapur (CaO, CaCO3) atau Backing Soda 
  • Kurangi pemberian pakan dimusim hujan dengan maksud mengurangi keasaman akibat dari kotoran organik ikan yang menumpuk. 
Untuk tips versi video kami berikan penjelasan dampak air hujan terhadap ikan koi melalui channel youtube kami. jangan lupa dukung ya.

ikikoiku

Post a Comment for "MERAWAT IKAN KOI DI MUSIM HUJAN"

IKIKOIKU ON YOUTUBE

https://www.youtube.com/channel/UC55k8iZo-KeO1lu5UfJ-q0Q